Visi dan Misi
Visi Fakultas Hukum
Menjadi Fakultas yang menghasilkan lulusan Hukum yang profesional, berintegritas, berbudaya, dan memiliki kemampuan menguasai hukum digital berdasarkan nilai-nilai Pancasila 2024-2028.
Misi Fakultas Hukum
- Menyelenggarakan pendidikan di bidang hukum yang bermutu dan mengikuti perkembangan iptek dan teknologi untuk menghasilkan lulusan yang profesional di bidang hukum secara umum dan menguasai hukum digital secara khusus.
- Menyelenggarakan penelitian hukum untuk menghasilkan pengembangan ilmu hukum yang sesuai dengan perkembangan zaman.
- Menyelenggarakan pengabdian hukum untuk meningkatkan pemahaman dan kesadaran hukum masyarakat dalam pemanfaatan teknologi digital.
- Menyelenggarakan kerjasama antar institusi/ kelembagaan untuk meningkatkan tata kelola institusi.